Pidie – Di tengah tantangan pembangunan wilayah pedalaman dan potensi gangguan keamanan sosial, kehadiran aparat teritorial seperti Bintara Pembina Desa (Babinsa) menjadi sangat strategis. Hal inilah yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 17/Geumpang Kodim 0102/Pidie, Sertu S. Damanik, yang secara aktif menjalin komunikasi sosial (komsos) dengan warga binaannya di Desa Bangkeh, Kecamatan Geumpang, Kabupaten Pidie, Jumat (2/5/2025).
Kegiatan komsos ini bukan sekadar silaturahmi biasa. Di dalamnya tercermin semangat pengabdian dan kemanunggalan TNI bersama rakyat. Dengan pendekatan dialogis, Sertu S. Damanik menyerap langsung berbagai aspirasi dan kondisi sosial yang dihadapi masyarakat di wilayah pedalaman Pidie.
“Sebagai Babinsa, saya ingin memastikan bahwa masyarakat merasa didengar dan diperhatikan. Komsos adalah salah satu cara kami membangun kepercayaan dan keamanan bersama,” ujar Sertu Damanik.
Dalam pertemuan tersebut, sejumlah isu lokal turut mengemuka, seperti kesulitan warga dalam mengakses layanan kesehatan, terbatasnya fasilitas jalan penghubung antar dusun, hingga kebutuhan akan peningkatan pengamanan lingkungan di malam hari. Warga menyampaikan harapan agar pemerintah dan aparat bisa lebih sering hadir dan tanggap terhadap kebutuhan mereka.
Sementara Agsu Salim warga desa Bangkeh menyampaikan rasa terima kasih atas kedekatan Babinsa dengan masyarakat. “Pak Babinsa ini bukan hanya tentara, tapi juga jadi tempat kami mengadu dan berdiskusi. Di daerah terpencil seperti kami, kehadiran beliau sangat berarti,” ujarnya.
Danramil 17/Geumpang Kapten Czi Putut Ariyanto, mengungkapkan bahwa kegiatan komsos merupakan program rutin Babinsa dalam rangka pembinaan teritorial. “Babinsa adalah representasi TNI di tengah masyarakat. Mereka harus hadir, menyatu, dan menjadi solusi bagi rakyat,” tegasnya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan terbangun ketahanan wilayah yang kokoh, berakar pada kebersamaan dan kepedulian antara aparat dan masyarakat. Desa Bangkeh menjadi salah satu contoh bagaimana sinergi dari tingkat paling bawah mampu menjadi fondasi kuat dalam menjaga persatuan dan keamanan wilayah.








