Sorong – Papua Barat Daya, Komandan Korem 181/PVT Brigjen TNI Slamet Riadi, S.I.P., mendampingi Gubernur Prov. Papua Barat Daya Elisa Kambu, S.Sos., dalam acara Pembukaan Musyawarah Besar Ke-ll Masyarakat Adat Suku IMEKKO Se-Tanah Papua Tahun 2025, bertempat di Rumah Adat Musyawarah Besar (MUBES) II IMEKKO, Lap. Bola Kaki Inanwatan, Jln. Gidaway, Kp. Sibae, Distrik Inawatan, Kabupaten Sorong Selatan, Provinsi Papua Barat Daya, Kamis (27/11/2025).
Bupati Sorong Selatan Petronela Krenak, S.Sos.,M.Tr.AP., dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Prov. Papua Barat Daya Elisa Kambu, S.Sos yang telah meresmikan percepatan pembangunan sebagai bagian dari persiapan pemekaran wilayah.
Petronela Krenak, S.Sos.,M.Tr.AP., menegaskan bahwa kita harus menunjukkan persatuan dan kesatuan, karena tidak ada pihak luar yang akan membangun daerah ini selain anak-anak Imeko sendiri.
“Mulai sekarang, tinggalkan semua bentuk perbedaan, hanya dengan kebersamaan kita dapat berbicara tentang masa depan pembangunan Imeko” Ujar Petronela Krenak.
Lebih lanjut lagi, Petronela Krenak telah berkoordinasi dan komunikasi dengan Kementerian Perhubungan, dan jika tidak ada hambatan, Bapak Menteri akan turun langsung ke lapangan untuk meninjau pelabuhan Inanwatan serta pelabuhan di Kais dan Metemani. Namun demikian pembangunan ini membutuhkan dukungan dari seluruh pihak termasuk dari lapisan masyarkat.
“Pembangunan pelabuhan dan akses jalan harus menjadi prioritas, jangan lagi ada pihak-pihak yang berusaha untuk menghambat pembangunan. Kita harus menikmati pembangunan, bukan terhambat oleh batasan dan perjalanan laut yang berisiko” Tegasnya.
Diakhir sambutannya, Bupati Sorong Selatan Petronela Krenak, S.Sos.,M.Tr.AP., telah menyerahkan beberapa bantuan kepada masyarakat dari 5 (lima) distrik berupa uang pembinaan dan kendaraan untuk Gereja dan Masjid.
Sementara itu, Gubernur Prov. Papua Barat Daya Elisa Kambu, S.Sos., menyampaikan terima kasih atas penyambutan yang hangat dan penuh sukacita.
“Atas penyertaan Tuhan, hari ini kita dapat berkumpul, dan saya berharap semangat persaudaraan ini terus terjaga demi membangun negeri kita tanpa melihat perbedaan” Ungkap Gubernur PBD.
Selanjutnya, Elisa Kambu, S.Sos., akan mendorong pembangunan pelabuhan, bandara dan rencana pengeboran sismik di kabupaten Sorong Selatan. Semua ini membutuhkan dukungan, keamanan dan keterbukaan masyarakat, karena membuka peluang kerja serta peningkatan ekonomi wilayah. Yang tidak kalah penting adalah masa depan anak-anak kita melalui pendidikan dan kesehatan. Orang tua harus memastikan anak-anak bersekolah agar generasi Papua dapat bersaing di tanahnya sendiri.
“Ke depan, pemerintah merencanakan sekolah rakyat untuk membantu anak-anak yang membutuhkan. Kita tidak boleh menyerah, kita harus tetap bersatu memperjuangkan pembangunan di Kabupaten Sorong Selatan” Tegasnya
Pada kesempatan yang sama, Kepala Suku Besar Imekko Yohan Bodori S.Sos. M.Tr. Ap., menyampaikan bahwa apa yang telah disampaikan oleh Ibu Bupati dan Bapak Gubernur merupakan harapan bersama, dan saya menegaskan bahwa arahan tersebut perlu kita dukung demi kemajuan daerah.
“Pada kesempatan ini, sebagai Kepala Suku Imeko, saya menyatakan bahwa Musyawarah Besar ini resmi dibuka. Karena kita terdiri dari enam suku, maka saya akan menabuh pipa sebanyak enam kali sebagai tanda dimulainya kegiatan” Tutur Yohan Bodori.
Acara Musyawarah Besar Ke-ll Masyarakat Adat Suku IMEKKO Se-Tanah Papua Tahun 2025 dihadiri oleh Pejabat TNI-Polri, OPD Prov. Papua Barat Daya, Kepala Daerah, Ketua TP PKK Ny. Orpa Susan Kambu, Pimpinan OPD Kab. Sorong Selatan dan Kab. Maybrat, Wakil Ketua I MRP Prov. PBD Susance Saflesa, Wakil II DPR Prov. PBD Lieke Makaatuk, Ketua forum lintas Suku Asli Papua Bastian Buce Ijie dan Para Tokoh Imekko dan masyarakat IMEKKO. (Penrem 181/PVT)








