Sinjai. Dalam upaya meningkatkan kualitas infrastruktur serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1424-04/Sinjai Timur, Serda Abd Rasyid, bersama masyarakat Dusun Dompili, Desa Saukang, melaksanakan kegiatan kerja bakti pengecoran jalan rusak dan berlubang.(19/07/2025)
Babinsa Serda Abd Rasyid turut memberikan himbauan kepada warga agar senantiasa menjaga dan memelihara infrastruktur yang telah dibangun. Ia menekankan pentingnya kebersamaan dalam menjaga fasilitas umum sebagai bentuk tanggung jawab bersama demi kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan.
Kegiatan ini juga menjadi momentum untuk mempererat semangat gotong royong antarwarga. Partisipasi aktif masyarakat Dusun Dompili menunjukkan bahwa semangat kebersamaan dan solidaritas sosial masih sangat kuat dalam budaya lokal, yang sekaligus mendukung tugas pembinaan teritorial oleh aparat kewilayahan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Babinsa Koramil 1424-04/Sinjai Timur, Serda Abd Rasyid, dan warga masyarakat Dusun Dompili. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat mendapat sambutan positif dan memperkuat sinergi antara TNI dan rakyat dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan maju.








