Jasaview.id

Perkuat Layanan Kesehatan, Babinsa Geumpang Gandeng Puskesmas Bahas Strategi Posyandu

Pidie – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan masyarakat, khususnya di wilayah pedalaman, Babinsa Koramil 17/Geumpang Sertu Iwan Robby melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan tim kesehatan dan bidan desa Puskesmas Geumpang, bertempat di ruang pertemuan Puskesmas Kecamatan Geumpang, Kabupaten Pidie, Sabtu (17/05/2025).

Pertemuan tersebut secara khusus membahas mekanisme pelaksanaan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) untuk balita, remaja, dan lansia di wilayah Desa Bangkeh dan kecamatan Geumpang. Sinergi antara aparat teritorial dan tenaga kesehatan dinilai penting guna menjamin kelancaran pelayanan dasar bagi masyarakat.

Jasaview.id

Dalam diskusi itu, Marzalena, A.Md.Keb, selaku bidan desa, menekankan pentingnya keterlibatan semua pihak dalam menyukseskan kegiatan Posyandu. “Menyangkut pelaksanaan Posyandu, kita harus aktif dan menjaga koordinasi yang baik agar pelaksanaannya lebih lancar dan maksimal,” ujarnya.

Menanggapi hal itu, Sertu Iwan Robby menyatakan bahwa Babinsa siap mendukung penuh kelancaran setiap kegiatan pelayanan kesehatan di desa. “Kami Koramil 17/Geumpang akan selalu hadir untuk membantu. Tapi yang lebih penting, pihak Puskesmas perlu rutin melakukan sosialisasi dan edukasi kesehatan kepada masyarakat. Ini untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran warga akan pentingnya hidup sehat,” jelasnya.

Langkah sinergis antara Babinsa dan petugas kesehatan ini diharapkan dapat memperkuat fondasi pelayanan kesehatan masyarakat di tingkat desa. Tidak hanya dalam aspek kuratif, tetapi juga promotif dan preventif.

Kolaborasi ini juga menunjukkan bahwa pelayanan kesehatan yang optimal bukan hanya menjadi tugas sektor kesehatan semata, namun merupakan tanggung jawab bersama seluruh elemen, termasuk TNI sebagai bagian dari sistem pertahanan negara yang menyatu dengan rakyat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *