Simeulue – Personil Kodim 0115/Simeulue, Korem 012/Teuku Umar Melaksanakan kegiatan pengamanan pemilihan kades serentak untuk menjaga kelancaran dan berjalan nya kegiatan di Kecamatan Teupah Barat, Kabupaten Simeulue. Sabtu (20/12/2025).
“Perlu diperhatikan faktor kerawanan dan keamanan Personel, serta Materiil sebelum, selama, dan sesudah pelaksanaan kegiatan pengamanan Pilkades Serentak”, tegas Komandan Kodim (Dandim) 0115/Simeulue Letkol Arm Qomaruz Zaman, S.T., M.I.P., M.H.I
Menurutnya, upaya itu dilakukan sehubungan dengan sinergitas antara kesatuan TNI-AD guna menjaga keamanan setiap kegiatan yang dinilai rawan kericuhan.
“Kita kirimkan beberapa personel untuk turut serta menjaga kelancaran berjalannya kegiatan pilkades itu,” ucap Dandim.
Dandim menjelaskan, Personil telah dikirim ke jajaran Kabupaten Simeulue untuk ikut serta membantu upaya PAM pilkades di daerah. “Mereka akan bersinergi dengan personel lainnya,” ungkapnya








